Jenis-Jenis Camera CCTV

Sebelum anda memasang Camera CCTV kenalilah terlebih dahulu jenis-jenis Camera CCTV agar Camera CCTV yang anda pasang benar-benar sesuai dengan kebutuhan anda. Berdasarkan systemnya cctv camera dibagi menjadi 2 jenis yaitu ip camera dan cctv analog, sedangkan berdasarkan bentuk fisik dan kegunaannya dikenal ada beberapa jenis camera CCTV.

Berikut jenis camera CCTV berdasarkan bentuk fisik dan kegunaannya :

  PTZ Camera
PTZ = PAN TILT ZOOM. PAN : memungkinkan camera dapat bergerak kekiri dan kekanan dengan demikian dapat menjangkau area lebih luas searah pergerakkannya. TILT : lensa camera dapat bergerak keatas dan kebawah. ZOOM : kemampuan camera untuk memperbesar objek hingga beberapa kali lipat.  Camera jenis ini biasa digunakan untuk identifikasi pada area yang luas hanya dengan menggunakan 1 camera saja, ini memudahkan pengawas dalam memonitoring area yang luas karena PTZ Camera ini dapat dapat berputar otomatis atau digerakkan melalui controller.

  Dome Camera
Memiliki bentuk seperti kubah oleh karena itu disebut dome, lensa camera dilindungi oleh dome (kubah) dengan tujuan agar dari arah camera tidak terlihat atau tersembunyi tapi terlihat oleh kasat mata. Orang akan sulit menebak arah camera yang sedang dibidik karena terhalang oleh lapisan dome. Kelebihan Dome camera adalah pemasangannya yang relatif lebih mudah, memdukung infra red atau night vision, camera sulit dirusak karena dilindungi lapisan dome. Kekurangannya adalah kurang bagus untuk mengamati letak yang jauh.

  Bullet Camera
Jenis camera ini sangat cocok digunakan untuk pengamatan jarak pendek atau menengah, dan biasanya digunakan untuk indoor maupun outdoor tentunya dengan standart yang harus dipenuhi yaitu tahan air. Kebanyakan jenis ini dipasang di outdoor dan sudah dilengkapi dengan lampu infra merah (infra red lights) agar menghasilkan gambar hitam-putih yang jelas dalam jarak tertentu, walaupun kondisi di sekitarnya gelap total.


  Box Camera
Mempunyai kemampuan zoom dengan penempatan pemasangan pada bidang vertikal, kekurangan kamera jenis ini membutuhkan pencahayaan untuk dapat menangkap gambar dengan jelas. Dapat menggunakan infrared dengan alat tambahan serta penggunaan lensa infrared pada kamera ini dan akan lebih baik apabila box camera dilengkapi dengan housing kamera apabila masih dalam jangkauan tangan. Bila kamera ini dipasang dalam masih dalam jangkauan tangan, lebih baik ditambahkan tempat untuk pelindung kamera tersebut.

  Infra Red Camera
Infrared Camera cocok digunakan pada tempat yang Relatif gelap dan jauh dari jangkauan. Jauhnya jarak yang bisa ditangkap oleh CCTV camera infra red ini sangat tergantung dari kapasitas pencahayaan yang dimiliki, yaitu LED yang digunakannya. Camera ini biasa disebut juga dengan night vision camera.



  IP Camera
Camera jenis ini harus terhubung kepada jaringan internet atau jaringan computer local lewat koneksi Ethernet. Model camera CCTV ini mentransmisikan sinyal videonya lewat jaringan computer baik local maupun bisa diakses lewat internet. Makanya perlu suatu IP address public sebagai suatu node unique di internet global. 

  Board Camera
Board camera tidak lain adalah bagian dalam dari miniature camera itu sendiri atau bagian dalam dari camera jenis dome. Seperti terlihat pada gambar, maka padanya sudah terpasang board lens, camera jenis ini biasanya terhubung pada media komputer ataupun lainnya rata-rata mempunyai resolusi yang rendah, karena biasanya board camera digunakan untuk aplikasi teleconference standar.


Postingan Terkait

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *